1600C201 Statistika
Mata kuliah ini memperkenalkan kepada mahasiswa konsep statistik dasar dan metode-metode analisa untuk data-data yang berkaitan dengan bidang manufaktur. Penekanan utama adalah pada variabel acak beserta distribusi probabilitasnya, dan penarikan kesimpulan dari data sampel (statistik inferensia) untuk memberikan bekal kepada mahasiswa dalam pengambilan keputusan berdasarkan data. Metode-metode yang diajarkan antara lain adalah statistika deskriptif seperti ukuran pemusatan dan penyebaran, penyajian data dengan tabel dan grafik, statistika inferensia seperti uji mean, varians dan proporsi, variabel acak dan distribusi probabilitas.
Capaian Pembelajaran
â—Mahasiswa mampu mengorganisasi, dan menganalisa data secara statistik â—Mahasiswa mampu menerapkan konsep variabel acak beserta distribusi probabilitasnya dalam kasus nyata terutama berkaitan dengan reliabilitas produk â—Mahasiswa mampu menggunakan software statistik dalam menganalisa data
Pengetahuan Awal
Tidak ada
Referensi Umum
- Draper, N.R., Smith. H, Applied Regression Analysis, John Wiley & Sons, 1998(5919)
- Walpole, Ronald E.,Myers, Raymond H, Probability and Statistics for Engineer and Scientists, Pearson Education, 2007(5920)